Video Viral Detik-detik Pemain Persis Solo Hajar Suporter Persita Pelempar Batu

Minggu, 29 Januari 2023 | 14:34

GRIDVIDEO - Beredar video viral sejumlah pemain Persis Solo turun bus mengejar pelaku pelemparan.

Video viral tersebut terjadi usai pertandingan antar Persis Solo vs Persita Tangerang di Stadion Indomilk, Sabtu (28/1/2023).

Dalam video viral nampak sejumlah pemain Persis Solo mengejar oknum diduga suporter Persita Tangerang.

Kejadian tersebut bermula saat bus pemain Persis Solo beranjak dari stadion.

Di tengah jalan nampak sejumlah oknum diduga suporter Persita Tangerang yang telah menghadang.

Tanpa diduga dalam video yang diunggah pertama kali oleh pemain Persis Solo, Gavin Kwan Adsit lewat akun Instagram pribadinya.

Bus yang ditumpangi punggawa Pesis Solo tersebut nampak terkena lemparan batu.

Video dari dalam bus memperlihatkan sejumlah kaca retak dan ada yang telah pecah.

Terdengar dalam video viral itu teriakan sejumlah pemain dan official Persis Solo dari dalam bus.

Melansir dari Bolasport.com, kaca depan bus mengalami retak kemungkinan akibat lemparan batu.

Tak terima diserang oleh oknum suporter Persita Tangerang, pemain Persis Solo turun dari bus.

Sejumlah pemain Persis Solo pun terekam kamera CCTV yang terpasang di salah satu kantor jasa pengiriman mengejar pelaku pelemaran batu.

Salah satu oknum pelempar batu yang masuk ke dalam kantor jasa ekspedisi itu tertangkap oleh pemain Persis Solo.

Nampak dalam video viral, Ferdinand Sinaga dan rekan-rekannya yang emosi langsung menghajar pelaku.

Terlihat pula sejumlah pemain dan official Persis Solo seperti Sulthon Fajar, Taufiq Febrianto hingga asisten pelatih Eko Purdjianto.

Oknum pelaku pelemparan batu pun berhasil ditangkap oleh pemain Persis Solo.

Selang tak berapa lama, Presiden Persita Tangerang, Rully Sulfikar juga membagikan foto pelaku pelemaran bus Persis Solo.

Dalam unggahan nampak dua orang yang diketahui menjadi pelaku pelemparan.

Tanggapan Persis Solo

Berdasarkan rilis yang diterima, penyerangan terhadap bus Persis Solo terjadi di sekitar kawasan Kelapa Dua hingga pintu Tol Panunggangan.

Aksi pelemparan bus Persis Solo tersebut hanya berjarak kurang dari 10 km dari Stadion Indomilk Arena.

Dikabarkan seorang official tim Persis Solo mengalami luka ringan.

"Sekelompok orang memulai penyerangan terhadap bus Laskar Sambernyawa sekitar jam 18.17 WIB di kawasan Kelapa Dua hingga pintu Tol Panunggangan," bunyi rilis dari Persis Solo.

"Akibat dari insiden tersebut, kaca dari bus pecah karena lemparan batu."

"Juga 1 orang petugas official klub mengalami luka ringan," tambahnya.

Manajer Persis Solo, Erwin Widianto mengatakan pihaknya akan mengawal kasus ini.

"Insiden ini telah ditangani oleh pihak berwenang yang tidak jauh dari lokasi kejadian," kata Erwin Widianto.

"Polres Tangerang Selatang langsung bergerak untuk mengusut kejadian hari ini," tambahnya, Sabtu (28/1/2023).

(*)

Baca Juga: Video Viral Pria Menikah Ketiga Kalinya dengan Ditemani 2 Istrinya

Baca Juga: Video Viral Istri Pembunuh Siswi Open BO di Sukoharjo Akui Dijual dan Ibunya Diperkosa

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Baca Lainnya