GRIDVIDEO - Beberapa orang mungkin bertanya-tanya, apakah penderita kolesterol tinggi boleh mengonsumsi ikan?
Ikan merupakan salah satu makanan yang mengandung kolestrol.
Tapi di sisi lain, ikan juga punya sejumlah nutrisi yang baik untuk tubuh seperti asal lemak omega-3 dan protein.
The American Heart Association (AHA) merekomendasikan diet makanan utuh, kaya serat dan sayuran, untuk mengelola kadar kolesterol.
Selain itu, penderita kolesterol ternyata juga masih dapat mengonsumsi ikan, meski makanan tersebut termasuk mengandung sedikit kolesterol.
Baca Juga: RUMOR Rumah Tangga Chicco Jerikho dan Putri Marino Retak, Mulai Jarang Terlihat Bersama
Hal itu karena ikan sarat akan asam lemak tidak jenuh yaitu omega-3 yang bersifat anti-inflamasi (anti peradangan) dan mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.
AHA bahkan menyarankan setiap orang makan minimal 200 gram ikan per minggu.
Namun, untuk menjaga agar asupan lemak jenuh tetap rendah, kita perlu menghindari memasak ikan dengan cara digoreng menggunakan minyak atau mentega.
Kita dapat mengolah ikan dengan cara dipanggang atau direbus tanpa menambahkan minyak atau mentega.