GRIVIDEO - Rusia disebut akan menurunkan musisi, penyanyi, hingga pemain sirkus ke garis depan medan perang di Ukraina.
Mereka akan bergabung dengan front-line creative brigade (brigade kreatif garis depan).
Pembentukan front-line creative brigade telah diumumkan oleh Kementerian Pertahanan Rusia sebelumnya.
Brigade itu dikabarkan adala bentukan dari Presiden Rusia Vladimir Purin.
Mereka adalah seniman profesional yang sukarela memasuki dinas militer.
Tugas mereka adalah mempertahankan keadaan moral, politik, dan psikologis pada peserta operasi militer khusus.
Pembentukan front-line creative brigade mendapat sorotan dari Kementerian Pertahanan Inggris
Inggris mengatakan jika front-line creative brigade berhubungan dengan kampanye Rusia tentang menyumbangkan alat musik kepada pasukan
Kampanye itu sesuai dengan sejarah yang menyebutkan bahwa 'musik militer dan hiburan terorganisir' untuk meningkatkan moral.
Namun Inggris mempertanyakan apakah brigade itu benar-benar berfungsi untuk meningkatkan moral.
Hal ini mengingat telah banyak korban berjatuhan.
Masalah kepemimpinan yang buruk, juga kurang jelasnya tujuan perang.