Lee Seung Gi Protes Soal Pendapatannya sebagai Penyanyi ke Hook Entertainment, Agensi Terlibat Skandal Keuangan

Rabu, 23 November 2022 | 21:35

GRIDVIDEO – Kabar menggemparkan datang dari Korea Selatan.

Artis korea, Lee Seung Gi yang seorang aktor juga penyanyi mempertanyakan soal honornya sebagai musisi.

Disebutkan bahwa Lee Seung Gi meminta agensinya, Hook Entertainment lebih transparan soal pendapatannya.

"Pihak Lee Seung Gi merasa yakin bahwa kemungkinan ada masalah terkait penghasilan dan pembayarannya dari promosi hiburannya."

Baca Juga: Pasca Dihina dan Dibandingkan dengan Ibu Negara Korea Selatan, Iriana Jokowi Kirim WA ke Kaesang Pangarep, Apa Isinya?

"Permintaan yang diajukan melalui perwakilan hukum, menuntut agar catatan biaya administrasi, pengeluaran, dan saldo yang jelas diungkapkan kepada Lee Seung Gi," kata sumber terdekat dikutip dari Allkpop, Jumat (18/11/2022).

Lee Seung Gi telah bernaung di Hook Entertainment sejak awal debut hingga sekarang sudah 18 tahun berkarier,

Pada 10 November kemarin, polisi melakukan penggeledahan dan penyitaan di gedung Hook Entertainment selama 5 jam.

Berdasarkan informasi dari penegak hukum, penggelapan dana itu diduga dilakukan oleh sejumlah petinggi, termasuk CEO Hook Entertainment, Kwon Mo.

Baca Juga: Istri Presiden Korea Selatan, Kim Keon Hee Tampilkan Kulit Cantik bak Remaja di Umur 50 Tahun, Alami atau Operasi Plastik?

Jumlah uang yang diduga digelapkan eksekutif Hook Entertainment pun tak main-main, yakni lebih dari 5 miliar won atau setara dengan Rp59 miliar.

Disebutkan pula bahwa Lee Seung Gi mendapat ancaman pembunuhan dari CEO agensinya lantaran telah membuka ke media mengenai nasibnya sebagai penyanyi yang tak pernah dibayar.

Kini kasus tersebut mendapat perhatian dari masyarakat luas bahkan penggemar internasional.

(*)

Tag

Editor : Pradipta R

Sumber allkpop, Youtube