Obat Alami untuk Sakit Gigit, Ampuh Bisa Diracik di Rumah

Jumat, 18 November 2022 | 15:34

GRIDVIDEO - Sakit gigi merupakan gangguan kesehatan yang umum dialami meski sering kali sampai mengganggu aktivitas sehari-hari.

Ketika sakit gigi, beberapa orang sampai kesulitan untuk makan sehingga berat badanny turun.

Ini sebabnya banyak yang mengatasi sakit gigi dengan obat yang dibeli di apotek.

Padahal beberapa bumbu dapur bisa dimanfaatkan menjadi obat alami sakit gigi loh.

Beberikut ini beberapa herbal yang ampuh mengatasi sakit gigi.

1. Cengkeh

Cengkeh memiliki sifat antibakteri dan penghilang rasa sakit.

Untuk mengobati sakit gigi dengan cengkeh, kita cuma perlu menempatkannya di antara gigi yang sakit.

Letakkan cengkeh kering pada gigi tanf sakit.

Bisa juga dengan kapas yang sudah dicelupkan pada minyak cengkeh dan minyak zaitun.

Ingat ya, minyak cengkeh tidak disarankan untuk ibu hamil.

Perlu juga berkonsultasi dengan dokter sebelum mengunakan minyak cengkeh.

2. Bawang putih

Bawang putih selain mampu membunuh bakteri penyebab plak gigi, juga bermanfaat sebagai pereda nyeri.

Untuk mendapatkan manfaat tersebut, cukup dengan menghancurkan bawang putih lalu dioleh di area yang sakit.

Namun perlu hati-hati jika mengoles bawang putih ke kulit untuk mengobati sakit gigi.

Ini karena bawang putih bisa menyebabkan luka bakar kimiawi.

3. Kayu manis

Pada kayu manis terdapat sifat antibakteri dan anti-inflamasi.

Untuk mengobati sakit gigi, kita bisa mengunyah atau mengisap batang kayu manis.

Bisa juga mencampurkan satu sendok teh bubuk kayu manis dengan lima sendok teh madu dan mengoleskannya pada gigi yang sakit.

4. Daun jambu biji

Daun jambu biji memiliki sifat anti-inflamasi yang membantu menyembuhkan luka.

Antimikroba pada daun jambu biji juga dapat membantu merawat mulut.

Untuk memanfaatkan daun jambu biji, kita hanya perlu mengunyahnya.

Bisa juga dengan menghancurkan daun jambu biji dengan air mendidih dan menggunakannya untuk obat kumur.

Tag

Editor : Rara A

Sumber Kompas.com