Dewi Perssik Pilih Lanjutkan Proses Hukum untuk Hatersnya, Biar Jera!

Kamis, 10 November 2022 | 18:14

GRIDVIDEO – Sebelumnya Dewi Perssik sudah melaporkan seorang haters perempuan berinisial W.

Dewi Perssik lebih dulu mengadakan sayembara berhadiah Rp 100 juta untuk orang yang bisa memberitahukan keberadaan haters tersebut, kini Dewi Perssik sudah berhasil bertemu dan berbincang dengan pelaku.

Kini Dewi Perssik sudah bertemu dengan pelaku, di mana W telah meminta maaf kepadanya.

"Yang disampaikan dia engga sekolah, asal sekadar ngomong aja, pake bahasa Madura," kata Dewi Perssik dikutip dari artikel Grid.ID, Selasa (8/11/2022).

Baca Juga: Resmi Cerai, Dewi Pessik Mulai Bongkar Bobrok Angga Wijaya yang Merugikannya, Bukan Bangun Rumah Tangga tapi Rumah Duka!

"Aku tuh engga sekolah karena lagi rame jadi aku ikut-ikutan ngomong aja," ucap Depe menirukan ucapan pelaku.

Kondisi W yang sedang sakit pun sempat membuat Dewi Perssik menangis.

"Jadi kakinya bengkak sebelah kanan jadi dia itu sempat lari dari pihak berwajib karena ada polisi dia kabur naik motor dan nabrak kakinya bengkak."

"Tadi dia nangis, saya jadi ikutan nangis," ujar Dewi Perssik.

Baca Juga: Wika Salim Pernah Hampir Dijual Manajernya, Kini Lagi Bahagia Punya Pacar Baru, Pengusaha Sukses?

Tentang kelanjutan proses hukum, Dewi Perssik menunggu keputusan ibunya yang juga sakit hati anak kesayangannya disebut tak baik.

"Saya memaafkan nanti keputusan ada di mami saya," tandasnya.

Di samping itu, proses mediasi pada Senin (7/11/2022) dinyatakan gagal.

"Kami telah sepakat dan Mas Bin selaku kakak yang mewakili ibu yang seharusnya hadir di sini sudah menyampaikan bahwa hari ini mediasinya dinyatakan gagal," terang Sandy Arifin dikutip dari TribunSeleb, Selasa (8/11/2022).

(*)

Tag

Editor : Pradipta R

Sumber Tribunseleb, Grid.ID, Youtube