Kamaruddin Bongkar Sosok yang Bocorkan Hubungan Ferdy Sambo Dan Bos Judi: Gaya Hidup Hedonis

Kamis, 29 September 2022 | 16:56
(Kompas.com/Rahel Narda)

Kamaruddin Simanjuntak, pengacara keluarga Brigadir J bongkar sosok intelijen yang beri informasi hubungan Ferdy Sambo dan bos judi

GRIDVIDEO.ID - Beberapa waktu bungkam, Kamaruddin Simanjuntak muncul dan bongkar terkait hubungan Ferdy Sambo dengan bos judi.

Bahkan lebih mengejutkan lagi, pengacara keluarga Brigadir J atau Nofriansyah Yoshua Hutabarat itu juga mengaku adanya suplai dana ke oknum petinggi Polri.

Sudah bukan rahasia lagi, beberapa waktu lalu Kamaruddin sempat dicecar soal bukti keberadaan mafia judi yang ia sebut berhubungan dengan petinggi Polri.

Enggan disebut berbicara sembarangan, Kamaruddin kini membongkar siapa sosok yang memberitahu dirinya terkait mafia judi.

Baru-baru ini Kamaruddin akhirnya mengaku ia mendapat informasi dari intelijen.

Pengakuan pengacara keluarga Brigadir J tersebut dibongkarnya saat jadi bintang tamu dalam acara Aiman di Kompas TV.

Sebelumnya diketahui Kamaruddin sempat melontarkan statment bahwa citra dan martabat Polri kini rusak.

Bukan tanpa alasan, Kamaruddin menilai rusaknya citra Polri tersebut karena ulah mafia di dalam internal kepolisian.

Ia menambahkan bahwa mafia-mafia tersebut sering menyetor dana untuk petinggi Polri.

Baca Juga: Para Eks Pegawai KPK Minta Febri Diansyah Mundur jadi Pengacara Ferdy Sambo, Ini Alasannya!

"Akibatnya mereka (oknum-oknum polisi) menjadi bergaya hidup hedonis, hanya mau menangani laporan mafia-mafia," papar Kamaruddin.

Tak ingin dianggap mebuat berita bohong, Kamaruddin pun juga menyertakan sosok informannya.

Dalam hal ini, Kamaruddin mengaku mendapat informasi dari intelijen soal keberadaan mafia di tubuh Polri.

"Ada beberapa intelijen melaporkan, ada beberapa teman saya," ujarnya.

Baca Juga: Seperti Hotel Bintang 5, Video Penampakan Sel Mewah Ferdy Sambo Ditanggapi Polri!

Namun demikian, Kamaruddin tak merinci siapa sosok intelijen yang ia maksudkan.

Tetapi ia memastikan data tersebut kini telah diterimanya.

Bahkan Kamaruddin mengaku sudah mengkonfirmasi soal mafia dan bos judi tersebut.

Lebih lanjut Kamaruddin menyebutkan adanyan dugaan aliran dana dari jaringan mafia judi online kepada Ferdy Sambo.

Seperti yang sudah didengar publik, jaringan mafia judi itu bernama Konsorsium 303 yang ia sebut menyuplai dana ke oknum polisi.

(*)

Baca Juga: Sepak Terjang Pengacara Baru Ferdy Sambo Dan Putri Candrawathi, Perangi Korupsi Hingga Eks Jubir KPK!

Tag

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho