Tak Pernah Les Vokal, Keisya Levronka Ungkap Sebab Gagal Nyanyikan Lagu Sendiri, Datangi Guru Musik sampai Konsultasi Psikolog

Jumat, 23 September 2022 | 11:20

GRIDVIDEO – Nama Keisya Levronka pastinya sudah tidak asing lagi.

Finalis Indonesian Idol tersebut kini telah menapaki kariernya sebagai salah satu penyanyi muda tanah air.

Lagu Tak Ingin Usai yang viral, mengantarkannya pada popularitas yang lebih tinggi.

Akan tetapi Keisya Levronka justru sering mendapat komentar buruk karena dinilai gagal nyanyikan lagunya sendiri.

Baca Juga: Keisya Levronka Disebut Sering Fals Nyanyikan Lagu Sendiri, Anji Beri Wejangan sebagai Senior

Rupanya Keisya Levronka mengungkap tak pernah les vokal.

"Aku akhirnya setelah fals-fals itu aku ambil les, aku belum pernah les vokal," ucap Keisya, dikutip dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Sabtu (17/9/2022).

Lagu Tak Ingin Usai memang miliki nada yang tinggi dan Keisya Levronka mengaku ia sering berlatih.

"Tiap latihan nadanya dinaikin setengah, dinaikin satu, dinaikin lagi itu aman," ujar Keisya.

Baca Juga: VIRAL Keisya Levronka Banjir Kritikan Usai Menanyikan Lagu Hitsnya yang Dinilai Fals, Musisi Anji Pasang Badan!

Lantaran sering gagal nyanyikan lagunya sendiri, Keisya Levronka sampai mendatangi psikolog.

"Pertama kalinya aku ke psikolog kemarin. Ke psikolog bukan hal yang salah kan."

"Aku cuma ngecek kayak ini ada apa sih, kenapa sama aku. Ternyata jatuhnya trauma."

"Tiap nyanyi yang orangnya (penontonnya) dikit aku nggak papa aku masih aman, aku tenang. Ketika ketemu orang banyak karena aku selalu bacaain asumsi mereka, comment mereka jadinya ke bawa ke alam bawah sadar," ujar Keisya.

Baca Juga: Keisya Levronka Sakit Hati, Diduga Disuruh Lipsync oleh Ivan Gunawan, Curhatannya di Twitter Tuai Simpati

"Dia kasih tips gimana tenanginnya, gimana fokusnya," tutur Keisya.

Sering terlihat baik-baik saja, Keisya Levronka mengaku menangis kala orang tuanya sedih membaca komentar buruk tentang dirinya.

"Aku nangisnya karena (diri) aku, selain karena aku merasa gagal membawakan lagu aku sendiri," ungkap Keisya.

"Kedua karena orang tuaku, orang tuaku aktif banget kan sosmed. Selalu mereka bacaain comment. Mereka pernah nge-pap tiba-tiba nangis karena bacain comment yang buat aku yang bully-bully."

Baca Juga: Ivan Gunawan Senggol Keisya Levronka, Bikin Sakit Hati Gadis 19 Tahun dan Unggah Maaf di Instagram, Udah Ngomong Langsung?

"Itu yang paling aku tangisin karena lihat orang tua nangis," ungkap Keisya.

(*)

Editor : Pradipta R

Sumber : Grid.ID, Youtube

Baca Lainnya