Begini Kondisi Manchester United Usai Dibantai Brendtford

Minggu, 14 Agustus 2022 | 08:00

Grid Video - Kekalahan 4-0 diterima Manchester United atas Brentford dan hal ini membuat kondisi tim usai kekalahan sedikit mencekam.

Salah satu yang menyikapinya dengan rasa kecewa adalah Cristiano Ronaldo.

Seusai pertandingan, Cristiano Ronaldo dilaporkan sempat berbincang dengan asisten pelatih, Steve McClaren.

McClaren meminta Cristiano Ronaldo pergi ke tribune penonton tandang untuk bertepuk tangan dan menyapa sebagai tanda apresiasi kepada suporter yang datang mendukung tim.

Nyatanya, Cristiano Ronaldo tidak melakukan hal tersebut. Ia langsung memasuki lorong menuju ruang ganti.

Cristiano Ronaldo tidak mengikuti teladan rekan-rekan setimnya yang menghampiri para suporter yang menyaksikan secara langsung kekalahan tim kesayangan mereka.

Bukan cuma itu. Cristiano Ronaldo juga tidak bersalaman atau bertegur sapa dengan Erik ten Hag, pelatih Manchester United.

Baca Juga: Kasus Brigadir J Merembet, Eks Penasihat Kapolri Diduga Terlibat Membantu Ferdy Sambo

Pandit BBC Radio 5 Live, Glenn Murray, juga melaporkan bahwa pemain Man United tak ada yang berani menatap wajah Ten Hag usai peluit panjang dibunyikan.

“Cristiano Ronaldo berjalan melewati Erik ten Hag dan mereka bahkan tidak saling menyapa. Tak ada pemain yang menatap Erik ten Hag,” kata Murray yang juga mantan pemain Crystal Palace itu.

“Kalau saya bermain seburuk pemain Man United di laga tadi, saya juga tidak akan berani melihat wajah pelatih saya,” ucap dia.

Manchester United bertamu ke markas Brentford di Stadion Gtech Community, Sabtu (13/8/2022), pada pekan kedua Liga Inggris musim 2022-2023.

Setan Merah bermaksud bangkit setelah kalah 1-2 dari Brighton & Hove Albion pada pekan pertama.

Apalagi, rekor pertemuan kedua tim menunjukkan Man United dominan dengan lima kemenangan dari total sembilan kali pertemuan.

Hasilnya tidak sesuai harapan. Manchester United dipermak 4-0 oleh tuan rumah.

Tag

Editor : Imadudin Adam

Sumber GRID VIDEO