Awas, Hari Ini Angin dan Petir Mengancam Jakarta

Rabu, 03 Agustus 2022 | 07:31

GRIDVIDEO - Anomali musim masih terjadi dan diperkirakan angin dan petir disertai hujan akan menari di langit Jakarta, Rabu (3/8/2022).

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah memprediksi, sebagian wilayah DKI Jakarta kemungkinan akan diguyur hujan pada siang hingga sore, Rabu ini.

Pagi ini, hampir seluruh wilayah di Jakarta memang cerah berawan.

Namun, pada siang sampai sore hari, sebagian besar wilayah Jakarta akan diguyur hujan, terutama di Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Timur.

Sedangkan Jakarta Utara kemungkinan tidak akan hujan.

Untuk Jakarta Pusat dan Jakarta Barat, kemungkinan hanya akan diguyur hujan ringan.

Sedang di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, ada potensi hujan disertai angin dan petir.

Maka, BMKG melalui situs resminya, bmkg.go.id, telah mengeluarkan peringatan dini.

Sedangkan untuk Jawa Barat, Bogor, Depok, dan Bekasi, akan memulai hari dengan berawan.

Namun untuk Bogor, diperkirakan juga akan diguyur hujan disertai angin dan petir pada siang hingga sore hari.

Malam harinya, Jabar, Depok, Bogor dan Bekasi akan cerah berawan.

Hal sama terjadi di Tangerang dan Banten, setelah siang kemungkinan diguyur hujan ringan.

Editor : Hery Prasetyo

Baca Lainnya