Bikin Gak Pede, Ini Cara Atasi Rambut Bercabang

Sabtu, 23 Juli 2022 | 19:55

GRIDVIDEO.ID - Rambut bercabang menjadi salah satu masalah yang sering dialami karena kegiatan atau kebiasaan kita dalam menata rambut.

Biasanya rambut bercabang muncul karena kita menyisir rambut dengan kasar atau saat menggunakan pengering rambut.

Meskipun ujung rambut yang bercabang hampir tidak dapat diubah, ada beberapa tips untuk merawatnya.

1. Oil treatment

Menggunakan minyak rambut, selain untuk merawatnya juga dapat mencegah munculnya rambut bercabang.

Minyak rambut akan memberi perlindungan pada poros rambut dan mencegahnya dari kerusakan.

Gunakan minyak rambut dengan pijatan ringat di kulit kepala satu jam sebelum mencuci rambut.

2. Menyisir dengan lembut

Kita harus menyisir rambut dengan lembut supata tidak menyebabkan kerusakan pada rambut.

Terutama ketika rambut kusut, sisirlah dengan hati-hati.

Menarik rambut terlalu kuat akan menimbulkan masalah rambut lebih banyak.

3. Istirahat dari penggunaan pengering dan pelurus rambut

Menggunakan pengering dan pelurus rambut boleh saja dilakukan, tapi berikan juga jeda.

Rambut yang terlalu sering kena panas akan mudah mengalami kerusakan.

4. Jangan memecah ujung rambut yang bercabang

Menarik atau memisahkan ujung rambut yang bercabang akan membuat rambut semakin lemah.

Selain itu juga membuat rambut bercabang menjadi lebih banyak.

5. Gunakan kondisioner

Menggunakan kondisioner akan membantu mengatasi masalah rambut bercabang.

Untuk rambut bercabang, disarankan menggunakan kondisioner yang tanpa bilas.

Ini akan membantu dan melindungi agar rambut tidak bercabang.

Editor : Rara A

Sumber : Nova.id

Baca Lainnya