GRIDVIDEO.ID -Hyundai Stargazer menjadi mobil yang sering dibicarakan belakangan ini.
Bagaimana tidak, mobil ini jadi andalan PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) untuk mengisi pasa LMPV.
Padahal pasar tersebut dikuasai duo merek Jepang Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander.
Jumlah penjualan keduanya terus bersaing tiap bulan.
Baca Juga: Begini Sensasi Mengendarai Hyundai Stargazer, Bikin Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander Ketar-ketir
Lantas sudah siapkah Hyundai Stargazer bersaing dengan Avanza dan Xpander?
Untuk membandingkannya, mari kita intip lebih dekat Hyundai Stargazer, calon 'penguasa' LMPV dari Korea Selatan.
Kalau dilihat dari luar, tampilan luar Hyundai Stargazer sekilas seperti Hyundai Staria versi lite.
Terdapat kemiripan yang cukup banyak di bagian fascia mulai dari lampu hingga grille-nya.
Baca Juga: Membandingkan Dimensi Hyundai Stargazer dan Pesaing-pesaingnya, Siapa yang Paling Panjang?
Sedangkan bagian belakangnya desain lampunya terlihat besar dengan bentuk diamond-cut.
Masuk ke kabin, suasana mewah dan premium langsung terasa.
Jok menggunakan bahan kulit dan ornamen-ornamennya banyak yang menggunakan material soft touch.
Untuk tipe Prime terdapat opsi captain seat dimana hanya terdapat dua kursi tengah dengan arm rest di antaranya dan akses masuk ke baris ketiga.
Kemudian ada juga meja lipat dimana satu-satunya mobil yang memiliki fitur ini di kelasnya.
Kompartemen penyimpanan cukup banyak serta ada dua port USB untuk pengisian daya.
Untuk lebih jelasnya, simak video di atas untuk melihat Hyundai Stargazer lebih dekat.