Didatangi Mendiang Lina Jubaedah dalam Mimpinya, Putri Delina Menangis hingga Bongkar Menu Makanan Kesukaan Sang Ibu

Minggu, 12 Juni 2022 | 13:30

Grid Video- Putri Delina baru saja menceritakan isi mimpinya saat didatangi mendiang Lina Jubaedah.

Sambil meneteskan air mata, Putri Delina bercerita bahwa mendiang ibunya tiba-tiba datang saat ia mendapatkan sebuah penghargaan.

Dalam mimpinya itu, Putri merasa heran atas kehadiran mendiang Lina.

Ya, pengakuan itu terbongkar dari tayangan YouTuber Maia ALELDUL TV pada Senin (6/6/2022).

Baca Juga: Beri Kejutan di Ulang Tahun Mahalini ke-22 Tahun, Rizky Febian Ajak Sule dan Nathalie Holscher, Restu Combo!

"Lagi di keramaian gitu pokonya, tiba-tiba putri dapat penghargaan, enggak tahu apa itu.

Terus pas turun mama datang langsung peluk," ucap Putri sambil berkaca-kaca.

Selain itu, Putri juga pernah bermimpi makan bersama mendiang ibunya.

Putri sengaja membeli kimchi kesukan almarhum Lina Jubaedah.

Baca Juga: Saksikan Tayangan Live Rizky Febian Nembak Mahalini, Sule dan Nathalie Holscher Wanti-wanti Anak Bujangnya

"Mama tuh suka banget kimchi. Terus Putri baru beberapa hari yang lalu beli kimchi. Pas makan sambil kebawa mimpi juga," ucapnya.

Baginya, didatangi mendiang ibunda lewat mimpi merupakan salah satu sumber kebahagiaannya.

"Selalu kalau mama datang, putri ngerasa senang banget, pasti senyum gitu, pasti kebawanya happy. Alhamdulillah," ujarnya.

Tonton video lainnya di chanel youtube Grid ID.

(*)

Tag

Editor : Hananda Praditasari

Sumber Youtube