Virnie Ismail Kecelakaan Sepeda, Luka di Bagian Wajah dan Harus CT Scan

Sabtu, 14 Agustus 2021 | 13:05

Grid Video – Artis Virnie Ismail membawa kabar mengagetkan.

Lama tak terdengar kabarnya, Virnie Ismail rupanya baru saja mengalami kecelakaan saat bersepeda.

Virnie mengalami kecelakaanp ada hari Kamis (12/8/2021).

Baca Juga: Kabar Terbaru Nasib Dokter Richard Lee, Diperiksa Polisi sampai Malam Pasca Dijemput Paksa

Lokasi kejadian berada di Bintaro, Tangerang Selatan.

Diketahui Virnie Ismail jatuh karena menghindari gallon air.

Lantaran kejadian tersebut ia mengalami luka cukup serius di bagian wajah.

Baca Juga: Apriyani Rahayu Jadi Contoh untuk Anak Muda Raih Cita-cita, Awali Latihan dengan Raket Kayu sampai Cuma Bawa Rp200 Ribu ke Pelatnas

Dikabarkan pula jika Virnie Ismail sempat pingsan dan menjalani CT Scan.

“Sudah di CT Scan jadinya sebenarnya lebamnya di dalam, jadi kirinya agak retak, tapi rahangnya masih oke, cuman yang di sini (atas pipi) ada yang retak,” ucap Desi Soraya, kakak Virnie Ismail.

(*)

Tag

Editor : Pradipta Rismarini

Sumber Grid.ID, YouTube