Wajah Berminyak Bikin Berjerawat? Begini Penjelasannya Menurut Dokter Kulit!

Sabtu, 19 Juni 2021 | 16:40

Grid Video -Memiliki jenis kulit wajah yang berminyak memang terkadang membuat kita sulit menentukan skincare terbaik untuk digunakan.

Pasalnya, banyak yang beranggapan bahwa wajah berminyak bikin gampang berjerawat!

Gampang berjerawat, wajah berminyak juga diklaim perlu menjaga makan serta pola hidup.

Namun, apakah benar wajah berminyak mudah berjerawat? Yuk, simak penjelasannya menurut dokter kulit!

Baca Juga: Amankah Melakukan Dermaroller Sendiri di Rumah? Begini Penjelasannya Menurut Dokter!

Dari hasil wawancara tim Stylo Indonesia dengan dr. Deasy Thio, Sp.KK selaku dokter spesialis kulit dan kelamin yang tergabung dalam @id.derms, Ia mengatakan bahwa orang yang memiliki kulit berminyak tingkat sebumnya memang lebih tinggi serta pori-pori kulitnya lebih tertutup.

Nah, dengan keadaan seperti ini, kulit mati jadi tidak bisa lepas dan bakteri serta kotoran jadi ikut tersumbat dalam pori-pori tersebut.

Jadi, jerawat tersebut lebih mudal timbul akibat kotoran yang tersumbat oleh pori-pori yang tertutup.

Menurut dr. Deasy,di saat pandemi seperti sekarang, bagian wajah sering tertutup masker sehingga maskne atau jerawat pada area wajah semakin menjadi-jadi.

Untuk tahu informasi selengkapnya, kamu bisa mendapatkanya setelah menonton video di atas, ya!(*)

Tag

Editor : Rina Suhandi