Grid Video - Memilih pelembap memang bukan suatu hal yang mudah.
Pasalnya, jika salah dalam memilih, bukannyakulit semakin glowing tapi malah semakin kusam atau bahkan bisa menimbulkan jerawat juga, loh!
Yap, karena hal itulah kamu wajib tau caramemilih pelembap yang tepat sesuai jenis kulit.
Nah, kali ini ada seorang Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin yakni dr. Indah Widyasari, SpKK yang akan membagikan tips cara memilih pelembap sesuai jenis kulit!
Baca Juga: Tips Hilangkan Bau Mulut saat Puasa Menurut Dokter Spesialis!
Menurut dr. Indah, sebelumnya kamu wajib memahami berbagai jenis-jenis pelembap atau moisturizer, misalnya moisturizer yang bersifat oklusif yakni moisturizer yang mengandung bahan aktif yang dapat menahan penguapan air dari kulit seperti lanolin dan mineral oil.
Selanjutnya, ada moisturizer yang bersifat humektan, yang artinya adalah moisturizer yang mengandung bahan aktif yang dapat menarik air dari lingkungan seperti hyaluronic acid dan urea.
Terakhir adalah moisturizer yang bersifat emolien atau dapat mengisi celah antar sel kulit seperti bahan aktif dimethicone.
Baca Juga: Cara Mengatasi Kulit Dehidrasi Saat Puasa Menurut Dokter Kulit, Skincare Aja Gak Cukup!
Nah, cara memilih pelembap adalah sesuai dengan jenis kulit, misalkan kulit yang kering gunakan pelembap dalam bentuk krim, lalu untuk yang berminyak bisa menggunakan pelembap dalam bentuk gel agar lebih mudah menyerap.
Info selengkapnya bisa kamu dapatkan dari video di atas, ya!(*)