Resep Kering Kentang Dendeng, Resep Stok Lauk Sahur yang Enak

Kamis, 25 Maret 2021 | 11:49

Grid Video-Yuk, buat Kering Kentang Dendeng untuk lauk sahur istimewa.

Rasanya enak, gurih, dan renyah, cocok banget dimakan dengan nasi.

Mau tahu cara membuatnya?

Ini dia resepnya.

KERING KENTANG DENDENG

Untuk 4 porsi

Bahan:

1/2 resep DEDENG SAPI, suwir halus

750 gr kentang, iris korek api

75 gr kacang tanah kulit goreng

4 lbr daun jeruk buang tulang daunnya

2 sdm air asam, dari 1 sdm asam jawa dan 3 sdm air

1 1/2 sdt garam

2 sdm gula merah, sisir

3 sdm minyak, untuk menumis

500 ml minyak, untuk menggoreng

Bumbu halus:

4 bh cabai merah besar

2 bh cabai merah keriting

4 bh cabai rawit merah

4 btr bawang merah

2 siung bawang putih

Cara membuat:

  1. Rendam kentang di dalam 1.000 ml air dan 1 sdm air kapur sirih. Diamkan 10 menit. Tiriskan.
  2. Goreng kentang di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai kering. Sisihkan.
  3. Tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai harum.
  4. Masukkan air asam jawa, garam dan gula pasir. Aduk sampai berambut.
  5. Tambahkan kentang, suwiran dendeng dan kacang. Aduk-aduk sampai semua bahan tercampur rata.
Baca Juga: Resep Pai Goreng Pisang, Resep Frozen Food Buat Stok Camilan di Rumah

Baca Juga: 4 Resep Kue Tradisional Tanpa Oven, Enaknya Enggak Tanggung-Tanggung

Tag

Editor : Amadea