Gisella Anastasia dan MYD Tak Ditahan, Polisi Beri Alasan Kooperatif hingga Pertimbangan Kemanusiaan

Selasa, 19 Januari 2021 | 12:55

Grid Video – Gisella Anastasia akhirnya memenuhi panggilan polisi untuk diperiksa pada Jumat (8/1/2021).

Sebelumnya Gisel tak bisa hadir lantaran menjemput anaknya yang baru saja pulang dari liburan.

Diketahui baik Gisella Anastasia maupun MYD tidak ditahan, mengenai hal tersebut polisi memberikan alasannya.

Baca Juga: Lucky Hakim Masih Akan Syuting FTV sampai Sebelum Pelantikannya Jadi Wakil Bupati Indramayu

Ditemui di kantornya, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus memberikan keterangannya.

“Saudari GA dan juga saudara MYD kooperatif,” ujar Yusri Yunus.

Ia juga menjelaskan lebih lanjut tentang sikap kooperatif yang dimaksud.

Baca Juga: Persiapan Pindah ke Indramayu, Lucky Hakim Bakal Jual Rumahnya

“Selama dipanggil juga hadir, dipertanyakan juga dijawab semuanya apa yang ditanyakan oleh penyidik,”

“Sehingga diambil satu kesimpulan bahwa tidak perlu dilakukan penahanan,” lanjutnya.

Di samping itu ada pula alasan kemanusiaan di mana Gisella masih memiliki anak yang berumur 4 tahun.

Baca Juga: Lucky Hakim Jual Peliharaan untuk Menyambung Hidup, Udah Tinggal Seperempat

“Yang kedua itu saudari GA berdasarkan kemanusiaan anak yang bersangkutan masih umur 4 tahun lebih, perlu bimbingan dari pada orang tua khususnya ibunya,” terang Yusri Yunus.

(*)

Editor : Pradipta Rismarini

Sumber : YouTube, Grid.ID

Baca Lainnya