Resep Masakan Natal, Pastel Tutup Oregano Tomat yang Enak dan Nikmat

Sabtu, 26 Desember 2020 | 12:00

Grid Video-Sudah tahu mau bikin apa untuk antaran Natal tahun ini?

Buat Pastel Tutup Oregano Tomat yang enak dan sedap di setiap gigitannya ini saja.

Awas, siapa saja pasti ketagihan, deh!

Cek resep Pastel Tutup Oregano Tomat selengkapnya berikut ini.

Baca Juga: Resep Mixed Fruit Punch yang Segar Pelengkap Menu Hidangan Natal

Baca Juga: Resep Masakan Natal: Resep Sup Krim Ayam yang Gurih dan Creamy, Enak!

Pastel Tutup Oregano Tomat

Bahan:

350 gram kentang kukus, haluskan

1 sendok makan susu bubuk

1 kuning telur

garam

merica bubuk

oregano

50 gram keju cheddar, diparut

1 kuning telur, untuk olesan

Bahan Isi:

3 buah tomat, rebus, kupas, buang biji, cincang kasar

200 gram daging giling

2 sendok makan tomat pasta

garam

merica bubuk

gula pasir

100 ml air

1 sendok teh oregano

Baca Juga: Resep Masakan Natal: Chicken Zuppa Soup ala Resto Hadir di Rumah

Baca Juga: Resep Masakan Natal: Capcay Telur Puyuh, Enak & Sedap Buat Makan Malam

Cara membuat Pastel Tutup Oregano Tomat:

1. Campur kentang, susu bubuk, kuning telur, garam, merica bubuk, pala bubuk, dan keju parut. Aduk rata.

2. Isi, panaskan 1 sendok makan minyak goreng. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.

3. Tambahkan tomat, tomat pasta, garam, merica, dan gula pasir. Aduk rata. Tuangkan air. Aduk sampai meresap. Masukkan oregano. Aduk rata. Angkat.

4. Tata adonan kentang di dalam cup alumunium persegi.

5. Tuang isi ke atas kentang. Tutup dengan sisa kentang.

6. Masukkan sisa adonan kentang ke dalam plastik segitiga yang diberi spuit. Semprotkan di atas kentang. Oleskan dengan kuning telur.

7. Oven dengan suhu 180 derajat Celcius 20 menit sampai matang.

Baca Juga: Resep Cake Natal, Resep Christmas Log Cake yang Bentuknya Lucu

Baca Juga: Resep Puding Custard Kelapa Muda, Resep Dessert Makan Malam Natal

Tag

Editor : Amadea