Anak Adjie Massaid dengan Angelina Sondakh, Keanu Massaid Bagikan Foto dan Tulis Kerinduan untuk Orang Tuanya di Instagram

Sabtu, 21 November 2020 | 15:00

Grid Video – Keanu Massaid, anak dari Adjie Massaid dengan Angelina Sondakh mengungkapkan kerinduan kepada kedua orang tuanya.

Sejak Adjie Massaid berpulang, Keanu hanya tinggal bersama dengan ibunya yaitu Angelina Sondakh.

Akan tetapi ia juga harus tinggal terpisah dengan ibunya lantaran kasus korupsi yang menjerat mantan Puteri Indonesia tersebut.

Baca Juga: Gisella Anastasia Pernah Punya Tumor Payudara, Apa Saja Sebabnya?

Kini sudah menginjak usia 11 tahun, Keanu diketahui telah memiliki akun Instagram pribadi.

Oada salah satu unggahannya tertanggal Sabtu (14/11/2020) lalu, ia mengunggah potret kedua orang tuanya saat menjadi sampul sebuah majalah.

"Both of you are the best. The best father and the super strong mom #missyou #alfatehah to papa Adjie,”

Baca Juga: Mulan Jameela Jadi Banjir Pujian Setelah Unggah Foto di Lapangan Tenis

“(Kalian berdua adalah yang terbaik. Ayah terbaik dan ibu yang sangat kuat #rindukalian #alfatehah untuk Papa Adjie)" tulis Keanu.

Diketahui Adjie Massaid telah berpulang sejak tahun 2011 lalu.

Sementara itu, Angelina Sondakh ditahan karena kasus korupsi sejak 27 April 2012.

(*)

Tag

Editor : Pradipta Rismarini

Sumber YouTube