Grid Video-Bingung mau membuat sarapan untuk si kecil yang baru berusia 12 bulan?
Kita buatkan Pizza Roti Jagung ini saja, yuk!
Bahan-bahannya pasti ada di kulkas, cara membuatnya juga gampang banget, lo.
Cek resepnya berikut ini.
Baca Juga: Resep Nugget Ayam Bayam Kentang Ini Bisa Untuk Menu Sarapan Spesial Esok Hari
Baca Juga: Resep Scotch Egg, Telurnya Langsung Pecah Saat Digigit, Enak Banget!
Pizza Roti Jagung
Bahan-bahan:
2 lembar roti tawar tanpa kulit
2 buah sosis sapi/ayam, iris bulat tipis
25 gr jagung manis pipil, rebus
12 gr bawang bombay, iris dadu kecil, tumis sebentar dengan 1 sdm margarin
1/4 sdt oregano
15 ml saus tomat
50 gr keju cepat leleh, parut
Baca Juga: Resep Beef Katsu Ala Restoran Jepang Favorit Keluarga, Yuk Bikin!
Baca Juga: Resep Ayam Goreng Lengkuas, Resep Masakan Sehari-Hari yang Enak Banget
Cara Membuat Pizza Roti Jagung Bahan:
1. Oles roti dengan saus tomat. Taburi bawang bombay, jagung dan sosis.
2. Taburi oregano lalu keju parut.
3. Panggang dengan pan sampai keju meleleh. Sajikan.
Selamat mencoba di rumah!
Baca Juga: Resep Udang Goreng Tepung yang Renyah dan Enak Kesukaan Keluarga
Baca Juga: Resep Capcay Goreng Jamur ala Chinese Resto, Enaknya Kebangetan!