Resep Cilok Pedas Isi Ayam, Resep Cilok Isi Enak Buat Camilan Sore

Selasa, 06 Oktober 2020 | 12:00

Grid Video-Sore-sore begini enaknya makan cilok.

Apalagi kalau kita buat Cilok Pedas Isi Ayam yang enak banget.

Resep cilok isi ini enak banget sampai bikin siapa saja enggak bisa berhenti makan, deh!

Cek resepnya berikut ini.

Baca Juga: Resep Ayam geprek Sambal Ijo, Pedas Sambalnya Nendang Banget!

Baca Juga: Resep Cloud Bread yang Cuma Butuh 5 Bahan, Bikinnya Gampang Banget!

Cilok pedas isi ayam

Bahan kulit:

250 gr tepung sagu

175 gr tepung terigu protein sedang

3 siung bawang putih, dihaluskan

1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk

1 sdt garam

3 btg daun seledri, diiris

3 bh cabai merah keriting, dicincang halus

2 sdt bawang merah goreng

300 ml air, didihkan

Bahan isi:

150 gr ayam giling

3 btr bawang merah, cincang halus

2 siung bawang putih, cincang halus

5 buah cabai rawit, cincang halus

1/2 sdt garam

1/4 sdt gula pasir

1/4 sdt merica bubuk

3 btg daun bawang kecil, diiris halus

25 ml air

1 sdm minyak untuk menumis

Bahan saus:

2 siung bawang putih, dihaluskan

2 sdm saus tomat

5 sdm saus sambal

50 gram kacang tanah, digoreng, haluskan

500 ml air

1/2 sdt garam

1/2 sdt gula pasir

1/2 sdt cuka

Baca Juga: Resep Ekado, Resep Gorengan Hokben yang Bisa Stok Lauk di Rumah

Baca Juga: Resep Nugget Tahu Enak Kesukaan Anak-Anak, Bisa Distok Juga!

Cara membuat Cilok Pedas Isi Ayam:

  1. Isi, tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai rawit hingga harum.
  2. Masukkan bakso, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Masak hingga meresap. Masukkan daun bawang. Aduk rata.
  3. Kulit, Campur tepung sagu, tepung terigu, bawang putih, kaldu ayam, garam, seledri dan bawang goreng. Aduk rata.
  4. Tuang air hangat sedikit-sedikit sambil diuleni hingga tercampur rata.
  5. Ambil sedikit adonan. Isi dengan bahan isi. Bentuk bulat. Rebus dengan air yang sudah dididihkan hingga matang. Angkat.
  6. Saus, rebus bawang putih hingga harum. Tambahkan kacang,saus tomat, saus sambal, garam, dan gula pasir.
  7. Masak hingga mengental. Tambahkan cuka. Aduk rata. Sajikan cilok bersama sausnya.
Baca Juga: Resep Carabikang, Resep Kue Tradisional, Dijamin Pasti Merekah!

Baca Juga: Resep Bihun Siram Telur Kocok, Menu Sarapan yang Sedap Maksimal

Tag

Editor : Amadea