Grid Video – Siapa yang tak kenal dengan Didi Kempot?
Musisi tradisional satu ini nampaknya telah mencuri hati berbagai kalangan dan usia.
Untuk memuaskan pendengarnya, Didi Kempot akan menggelar konser tunggal bertajuk 'Ambyar Tak Jogeti' yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada 10 Juli 2020 mendatang.
Baca Juga: Bastian Steel Bagikan Tips ‘Berteman Cerdas’ untuk menjauh dari Toxic Friend
Konser ini sekaligus memperingati 30 tahun Didi Kempot berkarya.
Selama kariernya, ia konsisten dengan musik daerahnya yang justru menjadi daya tariknya.
Digelarnya konser ini pastinya tak lepas dari antusiasme para Sobat Ambyar.
Baca Juga: Cinta Laura Ternyata Jarang Pakai Makeup, Tetap Cantik?
"Saya lihat antusias temen-temen Sobat Ambyar, saya baca Instagram ‘buat di GBK’. Makanya itulah kami membuat 'Ambyar Tak Jogeti," kata Dian Eka selaku penyelenggara dalam jumpa pers di kawasan TMII, Jakarta Timur, Selasa (10/3/2020).
SUGBK dipilih sebagai tempat konser sebagai wujud penghargaan kepada musisi tradisional satu ini.
Untuk lagu yang akan dibawakan, Didi Kempot mengatakan akan menyanyikan semua lagu hitsnya.
Baca Juga: Nikita Mirzani dapat Teror Lewat WhatsApp dari Sajad Ukra dan Istrinya