Baim Wong Kaget Anaknya Bisa Pose Tengil: Mukanya Jahil Banget!

Rabu, 26 Februari 2020 | 11:35

Grid Video – Pasangan aktor dan model, Bam Wong dengan Paula Verhoeven tengah berbahagia dengan kehadiran anak pertama mereka.

Bayi laki-laki itu diberini nama Kiano Tiger Wong dan lahir dengan sehat.

Kini Kiano sudah berusia dua bulan sejak lahir pada 27 desember 2019 lalu.

Baca Juga: Pengurus Yayasan Yatim Daarul Rahman Ungkap Ashraf Sinclair adalah Donatur Tetap

Pasangan ini sering membagikan momen bersama dengan anak mereka.

Wajah Kiano kini sangat sering terlihat di Instagram milik kedua orang tuanya maupun dalam kanal Youtube mereka.

Belum lama ini, Baim Wong membagikan foto Kiano yang tengah tersenyum yang membuat Baim gemas!

Baca Juga: Keanu Massaid Unggah Foto dengan Orang Tuanya di Instagram, Rindu Adjie Massaid?

Kenapa?

Rupanya di foto Kiano kali ini terlihat bayi yang berusia dua bulan itu menunjukkan foto tengah tersenyum jahil.

Nampaknya ini berkaitan dengan sifat ayahnya, Baim Wong yang sering ngeprank ya?

Baca Juga: Sepupu BCL Jelaskan Kronologi Meninggalnya Ashraf Sinclair: Bunga Histeris

"Mukanya @kianotigerwong pas liat papahnya pulang #mukanyaKenapaJailBanget #kianotigerwong," tulis Baim Wong dalam unggahan di Instagramnya.

Unggahan ini pun menarik banyak pengikutnya untuk berkomentar juga.

Lucu ya Kiano?

(*)

Tag

Editor : Pradipta Rismarini

Sumber YouTube