Medina Zein Pakai Narkoba untuk Atasi Bipolar: Saya Minta Maaf ke Followers Saya

Sabtu, 04 Januari 2020 | 07:03

Grid Video – Pebisnis, selebgram yang juga influencer Medina Zein baru-baru ini tersandung kasus narkoba.

Ia tertangkap dan positif menggunakan amfetamin pasca pengembangan kasus dari Ibra Azhari.

Medina Zein diamankan oleh kepolisian di salah satu rumah sakit di Kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Jumat (27/12/2019) lalu.

Baca Juga: Sheila Dara Ungkap Harapan untuk Penonton Film NKCTHI

Sudah dinyatakan positif menggunakan obat-obatan terlarang, Medina Zein lantas resmi dinyatakan akan direhabilitasi.

Hal ini dirilis di Polda metro Jaya, Jakarta Selatan pada Jumat (3/1/2020).

Di hadapan media, Medina Zein mengungkapkan beberapa hal, termasuk permintaan maafnya.

Baca Juga: Film NKCTHI Tayang Perdana saat Musibah Banjir, Sutradara Angga Dwimas Sasongko Tak Sangka Tiket Ludes Terjual: Ini di Luar Eksprektasi!

Seperti apa lengkapnya?

"Sebelumnya saya mau meminta maaf kepada keluarga, kepada seluruh karyawan saya di perusahaan, kepada followers saya, kepada masyarakat Indonesia dan untuk semuanya," ujar Medina.

"Karena belakangan ini pemberitaan saya Alhamdulillah sangat baik terus prestasi, tapi tiba-tiba mungkin kaget dengan pemberitaan saya," lanjutnya.

Baca Juga: 4 Alasan Mantan Masih Perhatian dan Menghubungimu, Bener Nggak sih Masih Ngarep?

Medina Zein mengakui bahwa ia memang meminum obat terarang tersebut sebagai salah satu obat untuk bipolar yang ia derita.

"Memang ada salah satu obat yang digunakan oleh saya atas izin dokter, itu memang narkoba golongan apa gitu, saya enggak paham," jelas Medina.

"Tapi itu memang obat saya, obat penenang saya. Saya mengidap bipolar dari 2016, tapi memang genetik," tandasnya.

Baca Juga: Medina Zein Bakal Jalani Rehabilitasi, si Selebgram Senyum Semringah!

Oleh karena hal ini wanita bernama asli Medina Susani itu harus direhabilitasi di Lemdikpol, Cilandak, Jakarta Selatan hingga tiga bulan ke depan.

(*)

Tag

Editor : Pradipta Rismarini

Sumber YouTube