Grid Video – Artis yang juga presenter Jessica Iskandar tengah banyak dibicarakan.
Ia tengah dibicarakan karena sedang berbahagia menyambut hari pernikahannya dengan Richard Kyle.
Di samping itu beberapa waktu lalu juga Jessica Iskandar baru saja meluncurkan produk kosmetik terbarunya, Jedar Cosmetics.
Baca Juga: Luncurkan Produk Kosmetik Baru, Jessica Iskandar: Untungnya Dikit
Ibu dari El Barack ini diketahui memang bukan hanya menggeluti dunia entertainment saja.
Ia juga merambah dunia bisnis dengan menjalani bisnis kuliner dan juga kosmetik.
Di penghujung tahun, Jessica Iskandar membagikan sedikit cerita soal pencapaiannya selama 2019 ini, seperti apa?
Baca Juga: Ranty Maria Ceritakan Pengalamannya Jadi Dubber Film Animasi, Kepoin yuk!
Diawali dengan cerita soal tujuan yang selalu ia jadikan patokan hidupnya, Jessica Iskandar adalah seorang yang selalu mengedepankan keluarga.
“Taeget aku tuh adalah kebahagiaan orang tua, anak, diri sendiri, pasangan,”
“Itu target aku, jadi setiap hari bangun pagi tergetnya adalah ke situ,” ujarnya.
Dan ketika menceritakan soal pencapaiannya di tahun 2019 dan cerita yang telah ia alami, Jedar mengaku banyak kebahagiaan yang ia dapatkan di tahun ini.
“Kalau 2019 banyakan sukanya ya,” terangnya.
“Soalnya kan ya dilamar, diajak kawin tuh kan seneng, ngeluarin produk baru Jedar Cosmetics seneng,”
Baca Juga: Denny Sumargo Umumkan Menikah Tahun 2020, Sudah 100 Persen Move On dari Dita Soedarjo?
“Banyak senengnya sih, terus dikasih apartemen, terus aku nungguin minta dikasih mobil,” lanjutnya.
Seperti yang diketahui memang Jessica dan Richard akan segera melangsungkan pernikahan meski tanggalnya masih dirahasiakan.
(*)